02 June 2010

Millatfacebook, Facebook Berbasis Islami

Udah pernah dengan belum, tentang situs jejaring sosial pengganti facebook yaitu millatfacebook. yaa situs jejaring sosial ini dibuat karena menyingkapi tentang masalah fan page 'Everybody Draw Mohammed Day ! yang dianggap melecehkan umat muslim. ckckck

Sebenarnya apasih millatfacebook ini ?Millatfacebook adalah situs jejaring sosial yang didirikan oleh Enam orang ahli IT asal Lahore Pakistan yang situsnya beralamat www.millatfacebook.com, Situs ini ditujukkan untuk kaum muslim dan kami juga terbuka untuk pemeluk agama lainnya. Jejaring berbasis Islam ini memiliki fitur yang tidak jauh berbeda dengan Facebook. Setiap pengguna dapat menuliskan pesan di dinding temannya. Situs ini juga memungkinkan pengguna mengirim foto, email, video, dan juga melakukan chat.

Tujuan dasar dari menciptakan dan meluncurkan website millatfacebook.com agar umat Islam dapat berinteraksi bersama lewat situs jejaring sosial yang buatan umat Islam sendiri.

Sejak tiga hari diluncurkan, situs ini telah menggaet sekira 4.300 anggota. Kebanyakan para anggota berusia 20 tahun dan memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik. dan saya juga udah daftar, tampilan nya persis sama seperti dengan facebook pada umumnya. yaa menarik lah untuk di coba menggunakan facebook berbsis islam.

5 comments:

  1. wah ini saingan Facebook nih..khusus Muslim

    ReplyDelete
  2. MUTech: iya sob... udah cobain belom.. :D

    ReplyDelete
  3. Saingannya facebook ya om ... but kok masih ada embel-embel facebooknya ya...

    ReplyDelete
  4. Bakalan kena fatwa haram kayak facebok nggak yaw???

    ReplyDelete
  5. friend, tukeran link yuuukkkk

    link kamoe dah di taruh di http://www.mizzu.net/2010/06/tukar-link.html

    dengan nama nuansa bebas ^_^

    ReplyDelete